Sumbarpos.com – Saat tampil membawakan lagu hits berkoreografi seksi, SISTAR cukup menyita perhatian.Hanya saja, saat mereka tampil, Soyu tertangkap kamera hampir jatuh berulang kali.
Menurut sumber media, lantai panggung terlihat sedikit licin. Bagaimana tidak, selain lantai yang licin, koreografi yang ditampilkan dan high heels yang digunakan Soyu sedikit beresiko.
Borayang melihat Soyu, segera menemani Soyu yang kembali dengan high heels lain yang kemudian kembali melanjutkan penampilan terbaiknya.
Festival Hallyu Dream yang digelar tahun ini mengundang banyak grup idol baik senior maupun rookie seperti Secret, Red Velvet, Seventeen, 9MUSES, VIXX, KARA, A6P, SHINee, SISTAR, B1A4, Dalshabet, EXID, BTOB, CLC, Oh My Girl, APRIL, HIGH4, GOT7, 24K, Boys Republic, A Pink, T-Ara, Sonamoo, Lovelyz, WANNA B, TREND-D, BerryGood, Laboum, MyB dan lainnya.
(KpopChart)