Diperiksa 4 Jam, La Nyalla Keluarkan Gunakan Rompi Pink

Kabar Sumbar114 Dilihat

SUMBARPOS.COM (SPC), JAKARTA – Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) La Nyalla Mattalitti selesai diperiksa Kejagung. Dia keluar dengan mengenakan rompi tahanan Kejagung warna pink.

Dilansir dari Detik, La Nyalla keluar setelah diperiksa kurang lebih 4 jam di ruang Jampidsus, Kejagung, Jl Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2016).

Dia keluar pukul 14.45 WIB dan didampingi tim kuasa hukumnya yakni Fahmi Bachmid beserta kuasa hukum PSSI Aristo dan anggota Komite Eksekutif PSSI Djamal Aziz.

La Nyalla keluar dari gedung Jampidsus dengan mengumbar senyum serta mengacungkan jempol kanannya. Tidak ada sepatah kata yang keluar dari mulutnya.

Kemudian dia dibawa dengan mobil Innova Kejagung untuk diantarkan ke Rutan Salemba Cabang Kejagung yang berada di kompleks Kejagung.

La Nyalla ditangkap Selasa (31/5/2016) di Singapura setelah izin tinggal di Singapura habis (overstay). Dia ditahan dalam kasus dana hibah Rp 5,3 miliar yang dibelikan saham perdana (IPO) Bank Jatim.

Tinggalkan Balasan